Memperkuat Sinyal Modem dengan Wajan Bolic Part II

eketsa Perhitungan Dalam Pembuatan Antena Wajan Bolic
Dimensi / ukuran yang di peroleh untuk antenna wajanbolic e-goen untuk 3G menggunakan wajan 51 cm yang ada di rumah saya adalah sebagai berikut,
Dw (Diameter Wajan) 51 cm
dw (Kedalaman Wajan) 14.9 cm
fw (fokus Wajan) 10.9 cm
D (Diameter Pralon) 10.9 cm
L (Panjang Lakban Al.) 25 cm
S (Lokasi USB Modem) 6.9 cm


Total panjang pralon adalah L + fw atau 35.9 cm.
Perkiraan penguatan antena wajanbolic e-goen
para frekuensi 1.95GHz adalah sekitar 16 dBi
cukup besar untuk menembak Base Station 3G
pada jarak 2-3 km.Ukuran Wjan Bolic E-Goen
untuk 3G terlihat pada gambar. Dimensi yang
berubah dan harus dihitung adalah “fw”
yang merupakan fokus wajan yang dapat dihitung menggunakan
rumus Dw * Dw / 16 dw. Proses pembuatan wajanbolic e-goen 3G
sangat sederhana sekali melalui langkah-langkah seperti
gambar di samping....!

Langkah 1, potong pipa pralon 4”
sesuai dengan perhitungan yang
telah dilakukan.Beri tanda pada
lokasi batas lakban aluminium dan
juga lokasi untuk membuat lubang
untuk memasukan USB modem 3G. Lokasi
lubang modem USB 3G berada pada jarak 6.8cm
dari belakang pipa pralon. Bor lubang
untuk USB modem dan kerik menggunakan
cutter agar USB
dapat masuk ke lubang yang tersedia

Langkah 2. Siapkan dop pralon 4”
yang akan ditutupkan ke pipa pralon.
Beri lakban aluminium pada dop pralon.
Pastikan ada sedikit lakban aluminium
dipinggir-nya supaya aluminium-nya
nanti bersentuhan dengan aluminium
yang ada pada badan pipa pralon.



Langkah 3. Beri lakban aluminium
pada badan pipa pralon sampai 25 cm
dari ujung.Lubangi menggunakan
cutter lokasi tempat masuknya USB
modem pada jarak 6.8cmdari ujung.
Tutupkan dop pralon 4” yang kita
beri lakban pada pipa
pralon.


Langkah 4. Lubangi penggorengan
dan dop pralon yang ke dua di
tengah-nya. Pasang dop pralon
ke wajan menggunakan mur dan baut






Selesai sudah pembuatan antenna
Wajan Bolic E-goen untuk
3G & membutuhkan waktu sekitar
30 menit untuk melakukan
itusemua







Seketsa Perhitungan Dalam Pembuatan Antena Bazoka 3G
Perhitungan antenna bazoka
3G sebetulnya merupakan sebagian
dari antenna wajanbolic e-goen.
Intinya kita
menggunakan seluruh pipa pralon 4”
yang panjangnya harus
lebih dari 23 cm. Untuk memudahkan
saya menggunakan panjang
pipa pralon 40cm, anda dapat saya menggunakan pipa pralon
yang lebih dari 40cm untuk memperoleh hasil yang lebih baik.
USB modem 3G di letakan pada posisi 6.8cm dari belakang
pipa pralon yang nantinya ditutup menggunakan dop
pralonyang di beri aluminium lakban.


Langkah Pembuatan Antena Bazoka,,,,

Langkah 1. Potong pipa pralon 4”
sepanjang 40 cm. Lubangi
pipa pralon pada posisi 6.8cm
untuk memasukan USB modem 3G.
Gunakan cutter pada lubang
USB untuk memastikan bahwa
modem USB 3G dapat kita masukan
ke lubang USB di pipa
pralon.Lapisi seluruh permukaan
pipa pralon menggunakan
lakban aluminium.

Langkah 2. Lubangi lakban
aluminium pada posisi 6.8cm
tempat USB modem 3G akan di masukan.
Lapisi pinggiran lubang USB modem 3G
dengan lakban aluminium agar nantinya
ground USB modem 3G akan bersentuhan
dengan lakbanaluminium.



Langkah 3. Bor dop pralon
di tengah-tengah.Pastikan mur &
sekrup dapat masuk ke dalamnya.
Mur & sekrup nantinya digunakan
untuk memasang antenna bazoka ke tower.
Lapisi dop pralon dengan lakban alumium.
Pastikan di sisi pinggiran dop ada cukup
lakban aluminium agar nantinya tersambung
ke aluminium yang ada di badan pipa pralon.

Selesai sudah pembuatan
antenna bazoka 3G yang sangat
sederhana sekali pembuatannya
dan kemungkinan salahnya
sangat sedikit. 

0 komentar:

Posting Komentar

 

Linux Opensource & Phreaking Copyright © 2011-2012 | Powered by Blogger